Propellerads

Translate to your language

Wednesday, November 6, 2019

Hubungan Satuan Waktu

Hubungan antar Satuan Waktu
Halo apa kabar pengunjung Catatan Callysta?

Beberapa hari yang lalu anak saya mendapat tugas membuat rangkuman hubungan antar satuan waktu. Nah, pada kesempatan ini Catatan Callysta akan berbagi hubungan antar satuan waktu yang sering kita dengar dan kita gunakan sehari-hari.

Hubungan satuan waktu ini sangat berguna dan memudahkan kita untuk membuat konversi satuan antar waktu. Dalam satuan waktu kita kenal yang namanya detik, menit, jam, hari, minggu, bulan, dan tahun.

Namun dalam keseharian kita sering juga mengenal satuan waktu laiinnya seperti triwulan, semester, caturwulan, lustrum, windu, abad dan milenium. Satuan waktu tersebut perlu dibuat konversi terhadap satuan waktu yang sesuai sehingga memudahkan untuk menghitungnya.

Berikut ini adalah rangkuman beberapa konversi hubungan satuan antar waktu yang sering kita dengar dalam kehidupan sehari-hari.

1 menit = 60 detik
1 jam = 60 menit
1 jam = 3600 detik
1 hari = 24 jam
1 minggu = 7 hari
1 bulan = 4 minggu
1 bulan = 30 hari
1 tahun = 52 minggu
1 tahun = 12 bulan
1 tahun = 365 hari
1 triwulan = 3 bulan
1 cawu = 4 bulan
1 semester = 6 bulan
1 lustrum = 5 tahun
1 windu = 8 tahun
1 dasawarsa = 10 tahun
1 abad = 100 tahun
1 milenium = 1000 tahun

Rangkuman hubungan satuan waktu tersebut dapat mempermudah perhitungan waktu yang kita butuhkan. Misalnya dalam beberapa kasus berikut ini.

Contoh 1
2 windu = 2 x 8 tahun
2 windu = 16 tahun

Contoh 2
3 lustrum = 3 x 5 tahun
3 lustrum = 15 tahun

Bagaimana, cukup mudah kan?

itulah rangkuman beberapa konversi hubungan antar satuan waktu. Jika pembaca ada pendapat yang lain, silahkan menambahkan. Semoga dapat membantu dalam memecahkan permasalahan dalam matematika.


No comments:

Post a Comment

Terima kasih telah mengunjungi Catatan Callysta. Semoga bermanfaat. Saya sangat berterima kasih sekali jika pembaca berkenan untuk share ke G+1 dan meninggalkan komentar demi kemajuan blog saya.