Halo apa kabar para pengunjung Catatan Callysta?
Lama tidak membuat posting di blog yang sederhana karena kesibukan saya sebagai ibu dari dua orang putra putri saya yang masih imut semua. Pada kesempatan yang lalu saya telah berbagai informasi tentang Descriptive Text : My Sister yang merupakan bagian dari Materi Bahasa Inggris dalam blog saya. Nah kali ini saya akan berbagi informasi tentang Materi Bahasa Indonesia. Tulisan saya kali ini adalah bagaimana Cara Menyampaikan Isi Pengumuman yang Baik. Yuk kita simak bersama.
Sebagaimana kita ketahui bahwa menyampaikan isi pengumuman berbeda dengan membaca pengumuman. Membacakan pengumuman berbeda dengan membaca pengumuman. Membacakan pengumuman harus memerhatikan hal-hal berikut.
1. Kejelasan Vokal
Kejelasan vokal merupakan keras lemahnya suara dan kejelasan pengucapan kata. Pengucapan yang tidak jelas dan suara yang kurang keras menyebabkan penyampaian pengumuman tidak terdengar oleh pendengar, sehingga informasi yang diterima kurang sesuai dengan isi pengumuman.
2. Intonasi, jeda, dan tempo
Intonasi merupakan naik turun atau tinggi rendahnya suara. Jika penyampaian pengumuman dengan suara tinggi atau rendah terus-menerus, bisa mengakibatkan tidak menarik dan membosankan. Jeda merupakan hentian sebentar dalam ujaran, sedangkan tempo merupakan cepat dan lambatnya suara.
3. Komunikatif
Komunikatif menyangkut kalimat-kalimat atau isi pengumuman tersebut dapat dipahami oleh pendengar dengan baik.
4. Kesesuaian Isi
Para siswa telah memahami isi pengumuman. Berdasarkan isi pengumuman tersebut, siswa lain mampu menilai kesesuaian isi pengumuman dengan penyampaian pengumuman oleh temanmu.
5. Sikap dan pandangan mata
Sikap saat membaca pengumuman sangat penting. Hal ini berkaitan dengan rasa percaya diri siswa. Siswa yang membacakan pengumuman dengan sikap tegak dan pandangan mata menyebar (tidak pada teks pengumuman terus-menerus) berarti ia percaya diri
Demikianlah penjelasan singkat mengenai Cara Menyampaikan Isi Pengumuman yang Baik. Semoga bermanfaat. Silahkan share ke teman-teman anda dan jangan lupa untuk memberikan komentar demi kemajuan blog ini.
Thanks...tulisannya sangat membantu
ReplyDeleteJos
ReplyDeleteiya. terima kasih atas kunjungannya.
Delete